Sebagai seorang blogger tentunya ingin dikunjungi sebanyak-banyaknya para netter. Semakin banyak pengunjung, otomatis sebuah blog/situs semakin populer. Karena itu setiap pengujung blog diharapkan meninggalkan jejak di blog kita berupa komentar atau celoteh atau sekedar cuap-cuap gak masalah, yang penting ada sedikit tanda jari di blog kita.
Nah, untuk setiap komentar yang masuk sebaiknya harus cepat direspon, jangan dibiarkan begitu saja karena itu merupakan penghargaan bagi postingan yang telah kita buat. Apalagi sebuah komentar berupa pertanyaan, segeralah untuk menjawab. Di blogger kita bisa membuat sebuah tampilan dimana bisa dilihat komentar yang terbaru dari siapa saja , sehingga lebih mudah untuk segera memberikan umpan balik kepadanya. Berikut caranya.
- Masuk ke Dasboard blog anda dan masuk ke Rancangan
- Kemudian pada bagian Elemen Laman
- Klik Tambah Gadget, lalu pilih bagian Feed
- Kemudian akan tampil tampilan dibawah ini. Kemudian copy teks dibawah ini, dan paste-kan di URL Feed serta ganti alamat blog menjadi URL blog sendiri.
http://www. http://tercela.blogspot.com/feeds/comments/full
Lalu klik Lanjutkan - Kemudian atur berapa komentar yang ingin ditampilkan, juga tanggal serta siapa yang memberi komentar tersebut.
- Langkah terkahir, jangan lupa di Simpan.
0 comments on Membuat tampilan komentar di blogger :
Post a Comment and Don't Spam!