JAKARTA- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) siang tadi bertemu dengan perwakilan Partai Gerakan Aceh Merdeka. Pertemuan tersebut memakan waktu sekira tiga jam dari pukul 13.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.
"Beliau (SBY) menerima masukan dari siapa saja. Tentu beliau menerima siapa saja soal pemilihan kepala daerah. Bukan hanya Gubernur tapi ada beberapa kepada daerah yang lain. Itu bukan hanya dengan beliau. Semua maksudnya mencari solusi," kata Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (27/9/2011).
Dia menambahkan bahwa dialog berjalan dengan lancar. "Masukan saja. Dari presiden soal pemilihan itu dilaksanakan atau dicari titik temu. Ada masukan-masukan yang diberikan kelompok-kelompok itu kepada presiden," imbuhnya.
Seperti diketahui Provinsi Nangroe Aceh Darusallam akan menggelar Pemilihan Umum Kepala Daerah Desember mendatang. Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh mengumumkan bahwa tanggal 24 Desember sebagai hari pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Aceh di 17 Kabupaten Kota plus di tingkat Provinsi.
Dalam pertemuan tersebut hadir enam orang perwakilan GAM yaitu pemangku wali Nanggroe, Tengku Malik Mahmud Al Haytar, Dr Zaini Abdullah, Muzakir Manaf, Zakaria Saman, Muhammad Yahya dan Abdullah Saleh.
Sedangkan Presiden didampingi oleh Mendagri Gumawan Fauzi, Setneg Sudi Silalahi, Pangap Agus Suhartono, kapolri Jendral Pol Timur Pradopo, Menhan Purnomo, Polhukam Djoko Suyanto.
0 comments on Jelang Pilkada, SBY Temui Perwakilan Partai Aceh :
Post a Comment and Don't Spam!